Ini adalah sinopsis Tensei Shitara Slime Datta Ken terlengkap.
Bagi kamu yang sangat suka dengan anime bergenre Isekai, Tensei Shitara Slime Datta Ken sangat cocok dan sangat saya rekomendasikan untukmu.
Biasanya, karakter utama pada anime genre Isekai mati lalu bereinkarnasi menjadi manusia. Tapi, tidak untuk Tensei Shitara Slime Datta Ken.
Karakter utama pada anime ini tidak bereinkarnasi sebagai manusia, melainkan menjadi Slime dan tentunya memiliki kekuatan Over Power.
Sinopsis Tensei Shitara Slime Datta Ken
Siapa Penulis Tensei Shitara Slime Datta Ken?
Anime ini ditulis oleh mangaka asal jepang yang bernama Fuse, serta diilustrasikan oleh Mitz Vah.
Pada awalnya, anime ini dibuat dalam bentuk novel yang diterbitkan secara online oleh Shosetsuka ni Naro pada tahun 2013.
Novel ini juga diterbitkan di Indonesia pada tahun 2014 dengan judul Regarding Reincarnated to Slime.
Setelah novelnya sangat laris dan banyak diminati, mereka pun mulai membuat Tensei Shitara Slime Datta Ken ke versi anime yang diproduksi oleh 8-Bit, kemudian tayang perdana pada tanggal 2 Oktober 2018 hingga 19 Maret 2019 sebanyak 24 episode.
Berikut ini adalah sinopsis anime Tensei Shitara Slime Datta Ken.
Anime Tensei Shitara Slime Datta Ken Season 1
Diawali dengan kemunculan seorang pria berusia 37 tahun yang bernama Minami Satoru. Dia pekerja kantoran biasa dan tentunya masih perjaka.
Suatu hari, Satoru melihat ada pencuri yang sedang berlari kabur kearahnya dan kemudian ingin menghentikan penjahat tersebut.
Namun, nasibnya sangat buruk. Pencuri itu ternyata membawa pisau dan menusuk Satoru sampai mati karena kehabisan darah.
Tiba-tiba, Satoru terbangun dari tidurnya. Kemudian menyadari bahwa dia belum mati dan sedang terjebak di dalam gua.
Betapa terkejutnya Satoru saat melihat wujud tubuhnya sekarang. Sekarang ini, dia adalah Slime bewarna biru yang terjebak di dalam gua.
Akhirnya, Satoru menyadari bahwa dia telah mati tertusuk pisau dan bereinkarnasi di dunia lain seperti cerita Manga.
Semakin hari, Satoru menyadari bahwa di dunia tempat dia tinggal, terdapat berbagai macam sihir yang bisa digunakan untuk bertarung.
Dia memiliki kekuatan untuk melahap apapun, kemudian mendapatkan kemampuan yang dilahapnya.
Setelah berhari-hari dia menikmati hidup di dalam gua tersebut, Satoru bertemu dengan seekor monster mengerikan yang sedang tersegel, yaitu Naga Badai Veldora Tempest.
Mereka pun berbicara, saling menceritakan kehidupan mereka dan semakin hari semakin akrab
Satoru yang tahu bahwa Veldora adalah naga yang baik, dia pun melahapnya untuk membebaskan Veldora dari segelnya suatu hari nanti.
Sekarang ini, namanya bukan lagi Minami Satoru, melainkan Rimuru Tempest. Rimuru pergi dan keluar dari gua tersebut untuk memulai kehidupan baru.
Baca juga: Sinopsis Kimi No Nawa
Demikian artikel kali ini tentang sinopsis Tensei Shitara Slime Datta Ken. Semoga dapat bermanfaat bagi kita semua.